Monday 28 September 2009

Menggunakan perintah di Command Prompt (cmd) untuk membuka file hidden(tersembunyi)

"memaksa" drive untuk menampilkan hidden file tanpa lewat folder option dapat dilakukan dengan cmd. hal ini bermanfaat bila drive anda terserang virus sehingga dengan tidak melakukan klik pada drive tersebut virus tidak menyebar(beberapa virus menyebar by click-ing.
langsung saja :
untuk menampilkan file yang tersembunyi (hidden files) pertama buka Command Prompt (cmd). ketik perintah di command prompt seperti:

attrib -H -S Nama Drive:/*.* /S /D, misalnya: attrib -H -S D:/*.* /S /D.

hal ini memaksa semua hidden file yang berada di drive D akan "keluar"


selamat mencoba.....

Tips mengosongkan/Membersihkan Harddisk beberapa megabyte (MB)

Cara mendapatkan ruang hard disk kosong ratusan MB bahkan mencapai lebih dari 1 GB. Hard disk zaman sekarang tersedia dengan kapasitas yang sangat besar, ratusan koleksi video DVD dapat disimpan di dalam hard disk. Namun berapa pun besar ruang hard disk kadang masih saja kurang, apa lagi kalau ruang hard disk tersebut memang kecil. Cara yang terbaik adalah dengan memindahkan file ke tempat lain. Bagaimana jika kita tidak ingin memindahkan file ke tempat lain?

Untuk mendapatkan ruang kosong dalam ukuran beberapa ratus Mega Byte dapat kita peroleh dengan mudah tanpa harus memindahkan file ke tempat lain. Berikut beberapa cara yang dapat digunakan untuk mendapatkan ruang kosong gratis tersebut:

  • Non aktifkan System Restore, dari System Properties atau dengan menggunakan shortcut kombinasi tombol Win + Pause Break, kemudian pada bagian System Restore beri tanda centang pada bagian Turn off System Restore on all drive.
  • Dapatkan ruang kosong dari penyimpanan Hibernation, fitur hibernasi merupakan fitur bawaaan mulai dari windows 2000, sehingga kita dapat mematikan komputer/laptop dengan menekan tombol hibernate ketika program atau aplikasi masih berjalan. Sehingga ketika komputer/laptop dihidupkan kembali, maka seluruh program berjalan seperti saat kita mematikan komputer tadi. Berapa pun lama komputer/laptop tadi dimatikan, kita dapat kembali seperti semula. Dengan mengaktifkan fitur ini maka ruang hard disk akan terpotong sesuai dengan jumlah memory PC/laptop Anda. Jika ingin mendapatkan ruang kosong, silakan non aktifkan fitur hibernasi ini dari menu Display Properties, kemudian pilih tab Screen Saver, selanjutnya pilih tombol Power, kemudian hilangkan tanda centang pada bagian Enable hibernation.
  • Kosongkan folder Temp, merupakan folder sementara yang dapat digunakan ketika menjalankan beberapa program tertentu misalnya membuka file dari folder zip yang terekstrak, menjalankan program portable, dan beberapa program yang ketika dijalankan akan meletakkan file pendukungnya di folder Temp tadi. Dengan mengosongkan folder ini kita akan mendapatkan puluhan bahkan ratusan MB ruang harddisk. Folder Temp dapat diakses dari C:\Documents and Settings\User\Local Settings\Temp. Folder ‘Local Settings dan Temp’ merupakan folder tersembunyi, untuk melihatnya silakan tampilan file dan folder sembunyi dari Folder Options. C adalah nama drive di mana Windows Anda dipasang, User adalah sesuai nama pengguna komputer Anda, misalnya Heryan Tony, maka menjadi: C:\Documents and Settings\Heryan Tony\Local Settings\Temp.
  • Cara berikut ini adalah dengan mengosongkan file System dari Windows sendiri. Yaitu file yang terdapat pada folder Windows\system32\dllcache, folder ini dllcache ini menyimpan file cadangan untuk system Windows, jika ada perubahan pada atau file sysmtem terhapus, maka akan mengambil file dari folder ini. Namun, untuk menghpus file dalam folder dllcache ini tidak dapat kita lakukan, karena akan adanya peringatan Windows File Protection. Tapi, dengan bantuan tools berikut ini kita dapat menghapus file semua file dalam folder tersebut. Silakan download Windows File Protection Switcher, kemudian jalankan dan pilih tombol Patch. Nah, sekarang silakan hapus semua file tadi, dan sekarang Anda akan mendapatkan ruang kosong hingga lebih dari 400MB dari folder ini saja.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat!



dicomot dari http://heryantony.com/

Thursday 23 July 2009

Menggunakan Applikasi SMS Gratis di Facebook

Demam facebook telah dimulai. Hampir semua orang mengenal dan menggunakan layanan jejaring sosial tersebut, apalagi sekarang ini, hanya dengan sebuah gadget HP, layanan tersebut dapat diakses dengan mudah sehingga membuat facebook semakin popular saja. sebenarnya kalau kita jeli mencari-cari aplikasi di facebook, kita akan menemukan aplikasi-aplikasi menarik yang mungkin akan membuat kita lebih betah bermain facebook ini. sambil berfacebook, kita pun dapat berSMS ria dengan teman-teman kita, siapa yang menolak?. Dengan menambahkan aplikasi ChatSms pada profile facebook, kita dapat berkirim SMS dengan sepuasnya dengan facebook. Berikut langkah langkahnya :
1. Pertama-tama buka account facebook anda
2. Kemudian buka lagi situs http://www.dodotext.com/ dalam situs ini klik tulisan "Add our Facebook Application"
3. setelah di klik anda akan dibawa masuk ke situs facebook dengan telah memasuki applikasi smsChat.
4. Pada pertanyaan yang di ajukan facebook langsung saja klik add.

selesai
anda dapat menikmati aplikasi ini dengan membuka link aplikasi di sisi kiri bawah layar facebook anda.

Mengatasi Malware (autorun.inf)

Boring gara-gara virus autorun.inf?? hal ini adalah salah satu Malware yang bikin jengkel..... tapi tenang beberapa cara telah dicari untuk mengatasi malware "nakal" ini berikut tahapan tahapannya :

1. Tampilkan semua hidden file yang ada didirektori.
- Klik tool pada menu bar.
- Piilih Folder Options
- Klik tab View
- Tandai option "Show hidden files & folders"
- Un-check "Hide extention for known file types"
- Un-check "Hide protection operating system files (Recommented)"
- Klik OK
2. Scan USB Flashdisk dengan Antivirus dengan Updated terbaru untuk memastikan USB Flashdisk bebas dari Virus dan hapus file "autorun.inf".
3. Buatlah Folder dengan nama "autorun.inf".
4. Buka notepad dan simpan didalam Folder "autorun.inf" tadi dengan sembarang nama.
5. Pastikan komputer anda sudah terinstal Aplikasi Microsoft Office ( Ms. Excel , Ms. Word dll ).
6. Buka Caracter Map, caranya :
- Klik Start Menu
- Pilih Accessories
- Pilih System Tool
- Pilih Caracter Map
7. Pada Caracter Map pilih font Arial Unicode MS.
8. Scroll ke bawah sampai terlihat karakter huruf jepang, korea atau china.
9. Klik beberapa Carakter Unicode tersebut dan pilih select, misalnya 5 Carakter.
10. Klick Copy untuk mengcopy Caracter tersebut.
11. Kemudian kembali buka Folder "autorun.inf" yang tadi anda buat.
12. Klik kanan pada file *.text dan pilih rename
13. tekan Ctrl+V untuk mem-paste Caracter Unicode tadi.
14. Sekarang USB anda sudah aman dari Infeksi Malware, karena Malware tidak bisa membuat nama file "autorun.inf" yang sama dalam satu Direktory Windows.

Selamat Mencoba!!!

Disadur dari : Tabloid PCplus Edisi 329 hal. 24 17-30 Maret 2009
Boring gara-gara virus autorun.inf?? hal ini adalah salah satu Malware yang bikin jengkel..... tapi tenang beberapa cara telah dicari untuk mengatasi malware "nakal" ini berikut tahapan tahapannya :

1. Tampilkan semua hidden file yang ada didirektori.
- Klik tool pada menu bar.
- Piilih Folder Options
- Klik tab View
- Tandai option "Show hidden files & folders"
- Un-check "Hide extention for known file types"
- Un-check "Hide protection operating system files (Recommented)"
- Klik OK
2. Scan USB Flashdisk dengan Antivirus dengan Updated terbaru untuk memastikan USB Flashdisk bebas dari Virus dan hapus file "autorun.inf".
3. Buatlah Folder dengan nama "autorun.inf".
4. Buka notepad dan simpan didalam Folder "autorun.inf" tadi dengan sembarang nama.
5. Pastikan komputer anda sudah terinstal Aplikasi Microsoft Office ( Ms. Excel , Ms. Word dll ).
6. Buka Caracter Map, caranya :
- Klik Start Menu
- Pilih Accessories
- Pilih System Tool
- Pilih Caracter Map
7. Pada Caracter Map pilih font Arial Unicode MS.
8. Scroll ke bawah sampai terlihat karakter huruf jepang, korea atau china.
9. Klik beberapa Carakter Unicode tersebut dan pilih select, misalnya 5 Carakter.
10. Klick Copy untuk mengcopy Caracter tersebut.
11. Kemudian kembali buka Folder "autorun.inf" yang tadi anda buat.
12. Klik kanan pada file *.text dan pilih rename
13. tekan Ctrl+V untuk mem-paste Caracter Unicode tadi.
14. Sekarang USB anda sudah aman dari Infeksi Malware, karena Malware tidak bisa membuat nama file "autorun.inf" yang sama dalam satu Direktory Windows.

Selamat Mencoba!!!

Disadur dari : Tabloid PCplus Edisi 329 hal. 24 17-30 Maret 2009